29 Juli 2023
Dalam rangka menyambut Bulan Muharram, Literasi CTARSA Foundation mengadakan kegiatan “Happy Muharram” yang berlokasi di Dapur Coet, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti oleh 50 anak yatim dari yayasan piatu yang berkolaborasi dengan CTARSA Foundation. Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi keceriaan dan kebahagiaan melalui beragam aktivitas yang dilakukan, seperti edukasi literasi, dongeng ceria, pemeriksaan gigi gratis, kreatifitas anak, serta kado untuk anak yatim. Kegiatan kreatifitas anak meliputi kegiatan “Do It Your Self”, yaitu membuat kreasi kaligrafi dari bahan sampah dan tudung kalam serta kegiatan “Fun Cooking”, dimana para peserta berkesempatan untuk mengikuti proses pembuatan dan menghias topping donat. Kegiatan ditutup dengan makan dan doa bersama serta pembagian bingkisan untuk para peserta.